Alasan Kenapa Mouse Susah Di Klik & Solusinya
Berikut ini adalah alasan kenapa mouse susah di klik & solusinya menurut miradroid.
Tombol / Switch Mouse Kotor
Mouse yang sudah digunakan sudah cukup lama biasanya tombolnya akan menjadi kotor kemasukan debu sehingga ketika ditekan tombol / saklar switch tersebut tidak membuat kontak listrik sehingga mouse tidak bisa mengirim sinyal atau perintah klik kepada komputer.
Solusi: bongkar mouse kamu, bersihkan tombolnya dari debu.
Untuk membersihkan bagian dalam switchnya saya biasanya menggunakan cairan non konduktif seperti alkohol medis atau bensin. Saya masukkan ke dalam tombol switch yang tidak bisa di klik, sambil saya tekan beberapa kali agar cairan yang masuk tersebut membersihkan debu yang menempel di dalamnya.

Perlu di ingat menggunakan cairan seperti itu mungkin bisa merusak komponen mouse, tetapi dari yang saya coba pada dua mouse saya tidak ada masalah serius. Untuk menghindari kerusakan, pastikan mouse sudah benar-benar kering dari bensin / alcohol sebelum kamu gunakan kembali pada pc / laptop. Dari informasi yang saya temukan bensin dan alcohol tidak konduktif namun sebaiknya kamu tugngu kering terlebih dahulu agar tidak terjadi hal yang tidak kamu inginkan.
Lebih aman lagi jika kamu membongkar switchnya lalu kamu bersihkan dengan kuas.
Caranya silahkan buka: https://kask.us/hK10H
Resiko kerusakan harap kamu tanggung sendiri (do it with your own risk) baik dengan cara menggunakan cairan non konduktif maupun dengan cara bongkar switch.
Tombol Mouse Rusak
Jika sudah dibersihkan dengan salah satu cara di atas namun click mouse masih tidak berfungsi kemungkinan switchnya sudah rusak.
Solusi : Jika sudah begini yang bisa kamu lakukan adalah mengganti tombol switch click pada mouse kamu dengan tombol switch baru bisa kamu ambil dari mouse rusak lainnya asalkan ukurannya sama dan cocok untuk dipasangkan pada mouse kamu jika tidak ada kamu bisa membeli switchnya secara online.

Diperlukan peralatan untuk menyolder karena kamu harus melepaskan switchnya dan menyolder switch yang baru.
Solusi Alternatif: Remap tombol mouse / Mengalih fungsikan tombol lain sebagai klik kanan/kiri dengan menggunakan software key remapper (download)
Dengan software itu kamu bisa mengubah fungsi tombol tengah mouse yang biasanya jarang digunakan menjadi klik kanan atau kiri. Solusi ini sanagt membantu jika tombol mouse kamu sudah tidak tertolong lagi.
Software tersebut sudah saya coba sendiri bisa berjalan pada windows 10 dengan mouse biasa logitech b100, saya yakin software ini bisa digunakan pada mouse-mouse biasa lainnya yang tidak memiliki fitur programmable / non programable.